Tutorial, Tips, Programming dan Semua Tentang Teknologi

Membuat Program Sederhana pada Pascal

by Unknown , at 7:29 AM , have 4 komentar
Program pascal terdiri dari judul program, deklarasi dan pernyataan. Program pascal diawali dengan syntax begin dan diakhiri dengan syntax end. saya disini menggunakan Turbo Pascal versi 1.5
Contoh:
program sederhana; {judul program tidak wajib}
uses wincrt;

begin
writeln('Program Sederhana Pascal');
end.

Syntax output yang digunakan ialah writeln, ada dua syntax output dalam pascal, yaitu write dan writeln. Untuk write Outputnya dalam satu baris sedangkan writeln akan berpindah baris.
Untuk lebih jelasnya, cara mengetahui perbedaannya langsung saja dipraktekan.
Outputnya hanya berupa tulisan “Program Sederhana Pascal” seperti gambar dibawah ini

pascal


Sekarang kita akan menggunakan konstanta, variable dan menginputkan data
Contoh:
program sederhana;
uses wincrt;
const praktek='belajar pemrograman pascal';
var nama,asal_kota,kota_skrg:string;
    umur:byte;

begin
writeln('<<---:Program Sederhana Pascal:--->>');
writeln('------------------------------------');
write('Siapa nama anda?                    : ');readln(nama);
write('Di kota mana anda lahir?            : ');readln(asal_kota);
write('Di kota mana anda tinggal sekarang? : ');readln(kota_skrg);
write('Berapa Umur anda sekarang?          : ');readln(umur);
writeln('========================================================');
writeln('Nama anda ',nama);
writeln('Anda lahir dikota ',asal_kota);
writeln('Anda sekarang tinggal di kota ',kota_skrg);
writeln('Umur anda ',umur,' tahun');
writeln('Anda sekarang sedang ',praktek);
end.

Syntax untuk input data ialah read atau readln, tapi untuk diatas saya menggunakan readln.
Outputnya seperti ini.
pascal


Untuk penjelasan Variabel , Konstanta dan tipe data (String dan byte) silahkan baca Artikel ini
Untuk Contoh program jadinya dapat didownload disini
Catatan: Untuk yang menggunakan Turbo Pascal versi 7 atau 7 keatas, untuk uses gunakan uses crt;
Membuat Program Sederhana pada Pascal
Membuat Program Sederhana pada Pascal - written by Unknown , published at 7:29 AM, categorized as Coding , Pascal , Programming . And have 4 komentar
4 komentar Add a comment
Retno dwie
terimakasih informasinya mas, makasih sudah berbagi.
Reply Delete
Unknown
gan nanya , kenapa pake wincrt , kenapa bukan crt aja ? coba ane ron klo pake wincrt itu gagal . gtau dah apa turbo pascal bermacam2 ?
Reply Delete
Unknown
data nya masih ada yang kurang gan
Reply Delete
Cancel Reply
GetID
Copyright ©2013 HOBI IT by
Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Powered by Blogger